Selasa, 20 Desember 2011

Share - Mencoba Puppy Linux - Small Distro Linux





Mohon jangan hanya dilihat logonya ya :). Ya ini dia salah satu dari beberapa distro linux yang memiliki size yang kecil, file iso nya hanya 130MB saja. Puppy linux ver.5.1 saat ini basisnya diambil dari Ubuntu 10.04 dan juga sudah mendukung driver vga terkini. Tentunya dengan dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan sangat cocok untuk dicoba.

Untuk spesifikasi hardware nya juga tidak banyak memakan resource, cukup dengan processor setara Intel Pentium 3 dan RAM 128MB, distro puppy linux ini sudah dapat berjalan dengan baik. Kalau mau nyaman mungkin bisa menggunakan RAM 256MB.

Puppy linux dapat di download di : http://www.puppylinux.com/download/index.html

Saya mencobanya di VirtualBox dalam OS Ubuntu 10.04. Puppy Linux ini ketika dijalankan dari image CD nya maka dia akan berjalan di RAM yang ada, hanya sekitar 64MB saja kapasitas RAM yang terpakai oleh puppy linux untuk meng-load sistem operasinya. Jadi sudah bisa digunakan tanpa perlu di install dan lebih cepat karena tidak running dari media instalasinya seperti CD maupun USB karena langsung dari RAM.



Pertama kali booting akan disuguhkan dengan bootloader khas milik puppy linux yaitu grub. Ya tidak jauh berbeda dengan ubuntu.



Gambar diatas menunjukan waktu proses pengenalan hardware dan loading OS di RAM



Nah ini dia tampilan pertama kali dari puppy linux. Cara penggunaanya cukup mudah. Dan puppy linux ini bisa di install di hardisk maupun flashdisk.





Puppy linux juga mempunyai paket manager sendiri seperti synaptic di ubuntu, jadi bisa melakukan instalasi program dari paket manager tersebut langsung dari internet. Puppy Linux ini bisa juga memakai repository milik ubuntu.

Jadi bagi yang ingin menggunakan linux dengan spesifikasi hardware yang minimal, puppy linux ini dapat dijadikan salah satu pilihannya.


Dony Ramansyah
site : http://dony-ramansyah.bravehost.com
blog : dony-ramansyah.blogspot.com
email : dony.ramansyah[at]gmail.com
Registered linux user : ID 400171

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jika agan dan aganwati mau titip komentar atau pesan dipersilahkan ya